Tuesday, January 13, 2015

modifikasi truk & bus indonesia

modifikasi truk


Truk sebagai sebuah kendaraan operasional dan kendaraan niaga merupakan mobil yang sangat dibutuhkan kekuatannya dan fungsionalitasnya, sebagai transportasi distribusi darat. Jumlah Truck di Indonesia sangatlah banyak, hampir di semua sudut wilayah tanah air kita sering berjumpa dengan mobil truck.
Mobil Truck Modifikasi
Modifikasi mobil truck sudah menjadi populer dewasa ini, banyak sekali sopir truck yang memodif mobil truck mereka sendiri selain dari segi estetika juga keamanan yang di dapatkan. Mobil yang jauh lebih di butuhkan tenaga dan kemampuan angkut mengangkut barang, akan tetapi tidak menjadi hal yang buruk jika mobil truck di modif sedemikian rupa guna meningkatkan semangat dan kenyamanan sopir truck dalam distribusi barang.
Desain Mobil Truck Tampak Keren
Dengan perpaduan crome di velg dan cat kombinasi antara teknik mural dan airbrush membuat truck-truck niaga ini tampil fresh dan sudah tentu menjadi pusat perhatian.
Banyak sekali desain yang bisa kita pilih untuk mobil truck anda. Dan anda tidak perlu khawatir dengan modif truck anda karena teknologi semakin maju sehingga memudahkan anda untuk mencari referensi dan isnpirasi untuk memilih modif yang tepat. agar tidak terlihat monoton anda bisa mengkombinasikan beberapa modif yang sesuai sehingga menghasilkan modifikasi yang keren dan sedap di pandang.
Di bawah ini akan di sajikan beberapa foto modif truck yang bisa anda pilih

Limo Bus PO Sumber Alam Terpanjang dan Termewah di Indonesia

+ Panjang 12,60 meter, lebar 2,5 meter, tiga sumbu, dan beroda 10
+ Berbasiskan Mercedes benz tipe OH1518 7000 CC tahun 1985
+ Tangga hidrolis dengan remote control untuk naik dan turun penumpang
+ Sofa melingkar, LCD 42 inchi, meja makan, toilet kelas pesawat plus wastafel.
+ Kamera night vision, spion digital anti embun, lampu HID, GPS maping area.
(kesimpulan) Museum Rekor Dunia Indonesia (Muri) kembali menganugerahkan penghargaan rekor. Kali ini mencatat bus terpanjang dan termewah di Indonesia. Limo Bus milik PO Sumber Alam dengan panjang 12,60 meter dan lebar 2,5 meter itu tercatat sebagai rekor Muri ke 3827.
Bus yang memiliki tiga sumbu dan beroda 10 tersebut memiliki berbagai fasilitas yang terhitung tak sewajarnya. Antara lain memiliki ruang VIP pada bagian buritannya. Di ruang tersebut, ada sofa melingkar dengan satu televisi layar datar 42 inchi. Di ruang ini, penumpang bisa menonton TV, film, dan karaoke.
Di bagian tengah, tersedia 7 kursi empuk yang bisa dinaikturunkan. Juga ada meja untuk tempat makan sembari menonton 2 televisi LCD 21 inchi. Selain itu, toilet kelas pesawat plus wastafel juga disediakan. Terakhir, sebuah tangga hidrolis dengan remote control memanjakan penumpang untuk naik dan turun bus.
Direktur Operasional PO Sumber Alam Antoni Stevani, di sela-sela pemberian penghargaan Muri di halaman Kampung Laut, Semarang, Minggu 26 Juli 2009 mengatakan, bus tersebut berbasiskan Mercedes benz tipe OH1518 7000 CC tahun 1985. Karoseri Laksana kemudian melakukan modifikasi pada bagian sasis, bodi, dan interiornya. Praktis modifikasi diperlukan waktu 1 tahun.
Fasilitas pendukung juga diberikan untuk memudahkan sopir mengemudi. Antara lain, kamera night vision untuk melihat bagian belakang bus, spion digital, dengan teknologi anti embun dan lampu HID yang bersinar kuat. Juga dipasang GPS untuk maping area, sehingga sopir akan tahu mana jalur yang akan dan sudah dilaluinya.
Namun butuh waktu lama untuk melihat bus bernopol AA 1485 DL ini sebagai angkutan umum. Sebab, aturan jalan raya hanya membolehkan bus memiliki panjang maksimal 12 meter. Padahal di banyak negara di dunia, bus sepanjangi ini sudah banyak digunakan. Selain bisa menampung penumpang lebih banyak, bus tiga sumbu juga lebih ramah untuk jalan, karena beban yang tertumpu pada roda bisa lebih merata jadi jalan tidak cepat rusak.
Manajer Muri, Paulus Pangka mengatakan, berdasarkan hasil pengukuran dan pengujian, pihaknya menetapkan bus milik Judi Setijawan Hambali tersebut sebagai pemilik rekor Muri ke 3827.

1 comments:

Miftahgeek said...

tapi kayaknya nggak ada modifikasi truck untuk dijadikan mobil pengangkut alat berat ya.

Post a Comment